Pemerintah Kota Tegal

Mewujudkan Pemerintahan yang Bersih, Profesional, Akuntabel, Berwibawa dan Inovatif, Berbasis Teknologi Informasi

Peta Kota TegalSelayang pandang

Pemerintah Kota Tegal
Jl. Ki Gede Sebayu No. 12 Tegal
Telp : 0283 355137, 0283 355138 Fax : 0283 353673
e-mail : info@tegalkota.go.id

Change Language

Menu
FaceBook  Twitter  Mixx.mn     

Aplikasi BNN Kota Tegal

Tegal Kota_Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tegal mengadakan kampanye anti narkoba melalui pagelaran yang bertempatan di Gedung Adipura Balai Kota Tegal. Senin, (0710/21) Acara ini dihadiri oleh Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono, SE, MM, Kepala BNN Prov Jawa Tengah, Brigjen Pol Purwo Cahyoko, Kepala BNN Kota Tegal Sudirman S.Ag M.Si , Forkompinda serta OPD terkait dan Duta Genre Kota Tegal, duta anti narkoba Kota Tegal, Forum Anak Tegal Anti Narkoba ( FATAN ) dan Forum Anak Tegal Kota.

Kepala BNN Kota Tegal Sudirman S.Ag M.Si mengucapkan terimakasih kepada Walikota Tegal H. Dedy Yon Supriyono dan jajarannya yang tergabung dalam kampanye anti narkoba atas sinergitas yang diberikan, sehingga pengguna narkoba di kota tegal berkurang.

Kegiatan ini bertujuan untuk menekan penerimaan dan pengiriman narkoba melalui pagelaran seni mengedukasi masyarakat terutama pemuda di kota tegal untuk menjauhi narkoba, karena pemuda indonesia merupakan aset negara untuk menjadi indonesia emas dengan bonus demografi yang dimiliki di tahun 2045.

Generasi melenial yang sehat tanpa narkoba akan menjadikan sumber daya manusia yang berkualitas saat terjadi bonus demografi, sehingga Indonesia menjadi negara yang unggul.

Brigjen Pol Purwo Cahyoko selaku kepala BNN Prov Jateng mengatakan jika pemuda pemudi dindonesia banyak yang menggunakan narkoba maka bukan bonus demografi yang terjadi di tahun 2045, namun genjatan demografi.

“Kami berharap kepada masyarakat jika ada saudara atau teman yang menggunakan narkoba untuk diajak untuk rehabilitasi, tidak akan dilakukan proses hukum dan akan diobati secara gratis” ujar Cahyoko menambahkan.

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono,.SE,.MM dalam sambutannya mengatakan penanganan narkoba di Kota Tegal harus dilakukan secara masif karena Kota Tegal merupakan kota yang ramai dikunjungi, selain lokasinya yang strategis, wilayah sekitar Kota Tegal tidak terlalu padat aktifitasnya, sehingga peredaran narkoba akan sulit di telusuri.

Dalam acara tersebut juga dilakukan penanda tanganan komitmen Lapas Bersinar oleh Kalapas Kota Tegal, Kalapas Brebes dan Kalapas slawi. Dilanjutkan dengan deklarasi anti narkoba oleh forum anak tegal anti narkoba, dan beberapa penampilan seni lainnya yang turut memeriahkan acara ini. (nadira)

Top